Hadiri Rapat Pleno Terbuka KPU Bone, Begini Kata Ketua Bawaslu Bone

- Jurnalis

Kamis, 9 Januari 2025 - 20:13 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE, TRISAKTINEWS.COM – Pleno penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Bone Tahun 2024 dilaksanakn KPU Bone pada Kamis, 9 Januari 2025 di Ballroom Novena Hotel Watampone.

Hadir dalam pleno tersebut Ketua Bawaslu Bone Alwi didampingi Anggota Bawaslu Bone Muhammad Aris dan Rohzali beserta 27 Ketua Panwascam se- Kabupaten Bone.

Dalam pleno tersebut ditetapkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bone Nomor Urut 3 Andi Asman Sulaiman – Anda Akmal Pasluddin (BerAmal) sebagai pasangan calon terpilih Bupati dan Wakil Kabupaten Bone periode 2025 – 2030 dengan perolehan suara 199.954 suara atau 49,89% dari total suara sah.

Baca Juga :  Bawaslu Bone Teruskan Dugaan Pelanggaran Ke Pj.Bupati Bone

Sementara itu dalam rapat pleno tersebut, Andi Asman menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya Pemilihan Serentak Tahun 2024 di Bone.

“Saya Andi Asman Sulaiman bersama dengan Wakil Bupati terpilih Andi Akmal Pasluddin, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Bawaslu Bone mengungkapkan Pemilihan serentak di Kabupaten Bone menjadi contoh pesta demokrasi yang damai dan harmonis.

Baca Juga :  Konsisten ! Bawaslu Bone Awasi Melekat KPU Bone Dalam Penelitian Perbaikan Administrasi Paslon

“Meskipun diwarnai persaingan antar calon, masyarakat tetap menunjukkan semangat persatuan dan kebersamaan. Selanjutnya bersama dengan pemimpin baru, kita akan membawa Kabupaten Bone yang lebih baik dan bersama – sama seluruh pihak membangun Kabupaten Bone” harapnya.

Selain Bawaslu Bone, turut hadir dalam pleno penetapan tersebut dari TNI, Kepolisian, partai politik, dan tokoh masyarakat Kabupaten Bone. (*/Ril)

Berita Terkait

Polsek Tellu Siattinge Bantah Tuduhan Lamban Tangani Kasus Pencurian Sapi, Tegaskan Penyelidikan Masih Berlanjut
Satresnarkoba Polres Bone Ungkap Tiga Kasus Sabu dalam Tiga Hari, Operasi Antik Lipu 2025 Berbuah Hasil
Wabup Bone Kunjungi Kemnaker RI, Dorong Sinergi Program Perluasan Kesempatan Kerja dan Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat
Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Kapolres Bone Gelar Anjangsana ke Purnawirawan dan Anak Yatim
Balai Litbang Agama Makassar Gelar Sarasehan Moderasi Beragama di Luwu Utara, Perkuat Harmoni Dalam Keberagaman
Tiga BUMD di Sulsel Jalin Kerja Sama Strategis, Dorong Pengembangan Komoditas Pertanian, Perikanan, dan Pertambangan
Waketum KADIN Sulsel Dorong Pembangunan Maritime Estate Bulukumba Jadi Pusat Ekonomi Maritim Kawasan Timur
Polres Bone Gelar Upacara PTDH Anggota Terlibat Narkoba, Kapolres: “Tidak Ada Tempat Bagi Pengkhianat di Institusi Ini”
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 19 Juni 2025 - 06:27 WITA

Polsek Tellu Siattinge Bantah Tuduhan Lamban Tangani Kasus Pencurian Sapi, Tegaskan Penyelidikan Masih Berlanjut

Rabu, 18 Juni 2025 - 21:41 WITA

Satresnarkoba Polres Bone Ungkap Tiga Kasus Sabu dalam Tiga Hari, Operasi Antik Lipu 2025 Berbuah Hasil

Rabu, 18 Juni 2025 - 17:57 WITA

Wabup Bone Kunjungi Kemnaker RI, Dorong Sinergi Program Perluasan Kesempatan Kerja dan Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat

Rabu, 18 Juni 2025 - 16:24 WITA

Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Kapolres Bone Gelar Anjangsana ke Purnawirawan dan Anak Yatim

Rabu, 18 Juni 2025 - 16:09 WITA

Balai Litbang Agama Makassar Gelar Sarasehan Moderasi Beragama di Luwu Utara, Perkuat Harmoni Dalam Keberagaman

Berita Terbaru