Polsek Tanete Riattang Ringkus Dua Pelaku Curanmor, Motor Digadai untuk Beli Narkoba

- Jurnalis

Rabu, 24 September 2025 - 22:19 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE, TRISAKTINEWS.COM — Tim Opsnal Reskrim Polsek Tanete Riattang yang dipimpin Panit III Ipda Nasrum berhasil mengungkap kasus pencurian sepeda motor (curanmor) dan mengamankan dua terduga pelaku, Rabu (24/9/2025).

Kedua pelaku diketahui berinisial HN alias NN (47) dan SD (57). Korban dalam kasus ini adalah Jumarni (26), seorang karyawan SPBU di Kabupaten Bone.

Kanit Reskrim Polsek Tanete Riattang, AKP Henri Aswan, menjelaskan bahwa pencurian terjadi pada 7 September 2025 lalu. Saat itu korban meninggalkan kunci motornya di dashboard sepeda motor sebelum masuk ke kamar kos untuk beristirahat.

Baca Juga :  Kasus Dugaan Penyiksaan di Polsek Gunung Anyar Terjawab, Kapolsek Tegaskan Tidak Benar

“Beberapa menit kemudian korban keluar untuk menyalakan mesin dinamo air, namun motornya sudah tidak ada di tempat,” ujar AKP Henri.

Korban kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Tanete Riattang. Setelah dilakukan penyelidikan, tim opsnal akhirnya berhasil mengamankan para pelaku di Jalan Urip Sumoharjo, Kelurahan Walanae, Kecamatan Tanete Riattang.

Baca Juga :  Polsek Tanete Riattang Amankan Residivis Kasus Jambret, Korban Seorang Lansia

“Dari hasil interogasi, pelaku mengakui perbuatannya. Motor hasil curian sempat digadaikan hingga tiga kali. Uang hasil gadai digunakan untuk membeli narkoba yang kemudian dikonsumsi bersama,” tambahnya.

Barang bukti berupa satu unit sepeda motor Honda Scoopy dengan nopol DW 2983 FO berhasil diamankan. Saat ini kedua pelaku beserta barang bukti diamankan di Mapolsek Tanete Riattang untuk proses hukum lebih lanjut.

Penulis : Iwan

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Bupati Bone Sidak Diskop UMKM, Tegaskan ASN Harus Turun ke Lapangan dan Kawal Langsung Koperasi Merah Putih di Desa
Satlantas Polres Bone Maksimalkan Tilang Elektronik ETLE Mobile Handheld, Sasar Pelanggar Lalu Lintas
Dua Pelajar Tewas dalam Kecelakaan di Bone, Satlantas Imbau Orang Tua Awasi Anak di Bawah Umur
Pemusnahan Obat Diduga Ilegal, PT Dyfary Medika Konawe Disorot Publik dan Aktivis
Aksi Heroik Polantas Gresik: Kawal Ambulans Rusak Sirine, Selamatkan Nyawa di Tengah Padatnya Jalur Pantura
Disdik Sinjai Gelar Diklat Berjenjang Tingkat Dasar untuk Guru PAUD Guna Tingkatkan Profesionalisme Tenaga Pendidik
Wabup Sinjai Andi Mahyanto Tinjau Skrining Kesehatan ‘Andalan Sehati’ di SMA Negeri 1 Sinjai
Satlantas Polres Bone Gelar Operasi Lintas Sektoral Penertiban Pajak Kendaraan Bermotor di Watampone

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 15:12 WITA

Bupati Bone Sidak Diskop UMKM, Tegaskan ASN Harus Turun ke Lapangan dan Kawal Langsung Koperasi Merah Putih di Desa

Rabu, 15 Oktober 2025 - 15:07 WITA

Satlantas Polres Bone Maksimalkan Tilang Elektronik ETLE Mobile Handheld, Sasar Pelanggar Lalu Lintas

Rabu, 15 Oktober 2025 - 15:04 WITA

Dua Pelajar Tewas dalam Kecelakaan di Bone, Satlantas Imbau Orang Tua Awasi Anak di Bawah Umur

Rabu, 15 Oktober 2025 - 15:01 WITA

Pemusnahan Obat Diduga Ilegal, PT Dyfary Medika Konawe Disorot Publik dan Aktivis

Rabu, 15 Oktober 2025 - 14:57 WITA

Aksi Heroik Polantas Gresik: Kawal Ambulans Rusak Sirine, Selamatkan Nyawa di Tengah Padatnya Jalur Pantura

Berita Terbaru