Polres Bone Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Pallawa 2025

- Jurnalis

Senin, 10 Februari 2025 - 23:26 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE, TRISAKTINEWS.COM – Polres Bone menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian terpusat dengan sandi Keselamatan Pallawa 2025 yang dilaksanakan di lapangan apel Mapolres Bone, Senin pagi (10/2/2025).

Sebagai Inspektur Upacara adalah Pj Bupati Bone Andi Winarno Eka Putra, Komandan Upacara KBO Lantas IPDA Lukman dan Perwira Upacara adalah Kasat Lantas AKP H Musmulyadi.

Dalam amanat Kapolda Sulsel yang dibacakan Pj Bupati Bone Andi Winarno Eka Putra mengatakan apel gelar pasukan ini digelar untuk mengetahui sejauh manah kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya.

“Sehingga kegiatan operasi dapat berjalan optimal, dan dapat berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan dengan mengedepankan fungsi lalu lintas,” jelasnya.

Polda Sulsel akan melaksanakan operasi keselamatan pallawa 2025 selama 14 hari terhitung mulai tanggal 10 sampai dengan 23 februari yang merupakan operasi harkamtibmas secara serentak seluruh indonesia.

Baca Juga :  Meriahkan HUT Lantas Ke 69, Satlantas Polres Bone Gelar Donor Darah

“Yang mengedepankan kegiatan freemtif dan preventif serta didukung kegiatan Gakkum dengan ETLE Statis, Mobile on Board dan ETLE Hand Hald serta teguran simpatik guna meningkatkan simpati masyarakat terhadap Polantas,” sambungnya.

Operasi ini, bertujuan untuk menurunkan angka pelanggaran, laka lantas dan korban fatalitas, meningkatnya disiplin masyarakat dalam berlalulintas.

“Serta terwujudnya situasi Kamseltibcar Lantas yang aman nyaman dan selamat dalam rangka cipta kondisi menjelang bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri 1446 H tahun 2025,” ujarnya.

Adapun sasaran Operasi meliputi segala bentuk potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata yang berpotensi mengakibatkan kemacetan, pelanggaran lalulintas, dan kecelakaan lalulintas, baik sebelum, pada saat maupun pasca Operasi Keselamatan Pallawa 2025.

Dengan enam prioritas pelanggaran yaitu;

1. Kendaraan roda dua dan roda empat yang menggunakan knalpot tidak sesuai pabrikan.
2. Kendaraan bermotor yang tidak sesuai parikan menambah panjang rangka atau merubah spektek dan kendaraan barang yang over dimensi dan over loading.
3. Kendaraan bermotor pribadi yang menggunakan sirine, rotator dan strobo bukan pada peruntukannya.
4. TNKB yang tidak sesuai dengan aturan atau spektek.
5. Pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan hlem SNI.
6. Kendaraan bermotor pribadi plat hitam yang digunakan sebagai angkutan umum (Travel).

Baca Juga :  Sat Reskrim Polres Bone Amankan Eks Polwan Pelaku Penipuan

Diakhir amanatnya, Pj Bupati Bone Andi Winarno Eka Putra memberi penekanan dan arahan untuk pedoman dalam pelaksanaan tugas.

Ditempat sama, Kapolres Bone AKBP Erwin Syah melalui Kasat Lantas AKP H Musmulyadi turut mengimbau seluruh masyarakat mematuhi peraturan lalu lintas dan membawa surat-surat kendaraan yang lengkap.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung pelaksanaan Ops Keselamatan 2025 dengan patuh terhadap aturan lalu lintas demi keselamatan bersama di jalan raya,” tutupnya. (*/ril)

Berita Terkait

Bupati Bone Sidak Diskop UMKM, Tegaskan ASN Harus Turun ke Lapangan dan Kawal Langsung Koperasi Merah Putih di Desa
Satlantas Polres Bone Maksimalkan Tilang Elektronik ETLE Mobile Handheld, Sasar Pelanggar Lalu Lintas
Dua Pelajar Tewas dalam Kecelakaan di Bone, Satlantas Imbau Orang Tua Awasi Anak di Bawah Umur
Pemusnahan Obat Diduga Ilegal, PT Dyfary Medika Konawe Disorot Publik dan Aktivis
Aksi Heroik Polantas Gresik: Kawal Ambulans Rusak Sirine, Selamatkan Nyawa di Tengah Padatnya Jalur Pantura
Disdik Sinjai Gelar Diklat Berjenjang Tingkat Dasar untuk Guru PAUD Guna Tingkatkan Profesionalisme Tenaga Pendidik
Wabup Sinjai Andi Mahyanto Tinjau Skrining Kesehatan ‘Andalan Sehati’ di SMA Negeri 1 Sinjai
Satlantas Polres Bone Gelar Operasi Lintas Sektoral Penertiban Pajak Kendaraan Bermotor di Watampone

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 15:12 WITA

Bupati Bone Sidak Diskop UMKM, Tegaskan ASN Harus Turun ke Lapangan dan Kawal Langsung Koperasi Merah Putih di Desa

Rabu, 15 Oktober 2025 - 15:07 WITA

Satlantas Polres Bone Maksimalkan Tilang Elektronik ETLE Mobile Handheld, Sasar Pelanggar Lalu Lintas

Rabu, 15 Oktober 2025 - 15:04 WITA

Dua Pelajar Tewas dalam Kecelakaan di Bone, Satlantas Imbau Orang Tua Awasi Anak di Bawah Umur

Rabu, 15 Oktober 2025 - 15:01 WITA

Pemusnahan Obat Diduga Ilegal, PT Dyfary Medika Konawe Disorot Publik dan Aktivis

Rabu, 15 Oktober 2025 - 14:57 WITA

Aksi Heroik Polantas Gresik: Kawal Ambulans Rusak Sirine, Selamatkan Nyawa di Tengah Padatnya Jalur Pantura

Berita Terbaru