Warga Pacet Geger, Ditemukan Potongan Tubuh Manusia di Jalur Pacet–Cangar Mojokerto

- Jurnalis

Minggu, 7 September 2025 - 07:58 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MOJOKERTO, TRISAKTINEWS.COM — Warga Pacet dikejutkan dengan adnaya penemuan potongan tubuh manusia di kawasan Jalan Raya Pacet–Cangar, tepatnya di Dusun Pacet Selatan, Desa Sendi, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Sabtu (6/9/2025).

Penemuan pertama berupa telapak kaki manusia yang sudah membusuk, diduga milik seorang perempuan. Potongan itu ditemukan di daerah semak-semak dengan kedalaman sekitar lima meter dari tepi jalan.

Galang Prasetya (19), warga setempat yang tengah ngopi di sekitar lokasi, menuturkan bahwa potongan tubuh itu pertama kali ditemukan oleh seorang warga saat mencari rumput.

Baca Juga :  Wabup Bone Salurkan Bantuan Untuk Korban Puting Beliung Di Cenrana

“Ditemukan jam 11 sama pakde pas cari rumput. Berupa potongan telapak kaki manusia sudah membusuk, diperkirakan perempuan,” ujarnya kepada wartawan.

Tak berhenti di situ, petugas bersama relawan dan juga warga melakukan penyisiran di sekitar lokasi. Hasilnya, ditemukan organ tubuh lain berjarak sekitar 100 meter dari lokasi awal penemuan telapak kaki.

Baca Juga :  Warga Bone Digemparkan Penemuan Mayat Bayi di Samping BTC Watampone

Saat ini, lokasi penemuan sudah dipasangi garis polisi. Aparat kepolisian bersama tim Inafis tengah melakukan olah TKP untuk mengidentifikasi potongan tubuh tersebut. Hingga kini, belum diketahui identitas korban maupun penyebab jasad terpotong.

Pantauan di lapangan, suasana di sekitar TKP dipadati warga yang penasaran. Proses pencarian potongan tubuh lainnya masih terus berlangsung.

Penulis : Redho

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Disiplin Berlalu Lintas Ditingkatkan, ETLE Incar Polres Gresik Sasar Titik Rawan Selama Operasi Zebra 2025
Masuki Hari Kelima, Satlantas Polres Bone Intensifkan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025
Dekatkan Polisi dengan Santri, Satlantas Bone Adakan Doa Bersama dan Edukasi Lalu Lintas
70 Peserta Ikuti Latsar CPNS Bone 2025, Wabup Akmal Pasluddin: ASN Harus Berorientasi Pelayanan
995 Hektar Lahan Karampuang Masuk Calon Hutan Adat, Tim Terpadu Paparkan Hasil Verifikasi
PN Gresik Tolak Gugatan Pelaku Kekerasan Seksual Anak, Eksepsi Tergugat Dikabulkan Penuh
Bone Dukung Penerapan Pidana Kerja Sosial, Wabup Akmal Pasluddin Hadiri Penandatanganan PKS di Makassar
Bupati dan Kapolresta Sidoarjo Tutup Pertandingan Bola Volly Indoor dan Volly Pantai U-17 Bhayangkara Cup Tingkat Nasional

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 22:09 WITA

Disiplin Berlalu Lintas Ditingkatkan, ETLE Incar Polres Gresik Sasar Titik Rawan Selama Operasi Zebra 2025

Jumat, 21 November 2025 - 17:12 WITA

Masuki Hari Kelima, Satlantas Polres Bone Intensifkan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025

Jumat, 21 November 2025 - 17:10 WITA

Dekatkan Polisi dengan Santri, Satlantas Bone Adakan Doa Bersama dan Edukasi Lalu Lintas

Jumat, 21 November 2025 - 17:06 WITA

70 Peserta Ikuti Latsar CPNS Bone 2025, Wabup Akmal Pasluddin: ASN Harus Berorientasi Pelayanan

Jumat, 21 November 2025 - 17:05 WITA

995 Hektar Lahan Karampuang Masuk Calon Hutan Adat, Tim Terpadu Paparkan Hasil Verifikasi

Berita Terbaru