BONE, TRISAKTINEWS.COM – Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Sekolah Dasar (SD) Kabupaten Bone, Suardi, S.Pd, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Bone dan DPRD Bone atas perhatian serius terhadap tenaga pendidik, khususnya dalam kelancaran pencairan Tunjangan Profesi Guru (TPG).
Pernyataan ini disampaikan Suardi saat dikonfirmasi oleh Trisaktinews.com pada Selasa, 13 Mei 2025. Ia mengatakan bahwa dukungan penuh Kepala Dinas Pendidikan Bone, Drs. Andi Fajaruddin, M.M., dalam mengawal kebijakan yang berpihak pada kesejahteraan guru.
“Terima kasih sebesar-besarnya kepada Pemda Bone dan khususnya Bapak Kepala Dinas Pendidikan, yang sangat mendukung kebijakan DPRD. Hal yang sangat kami apresiasi, setiap keputusan tidak pernah diambil secara sepihak, tetapi melalui musyawarah bersama seluruh jajaran dinas, K3S kabupaten, ketua K3S 27 kecamatan, pengawas sekolah, dan penilik,” ujar Suardi.
Menurutnya, pendekatan musyawarah tersebut menjadikan kebijakan lebih mudah dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab karena lahir dari keputusan kolektif. Ia juga menaruh penghargaan khusus kepada Ketua Komisi IV DPRD Bone, Andi Muhammad Salam, atas kepeduliannya terhadap efisiensi dan kesejahteraan kerja para guru.
“Terkhusus kepada Bapak Andi Muh. Salam, yang begitu memperhatikan kesejahteraan dan efisiensi kerja pendidik di Bone, semoga beliau selalu diberi kesehatan dan umur panjang. Amin,” ucap Suardi.
Sementara itu, Ketua Komisi IV DPRD Bone, Andi Muh. Salam, saat dimintai tanggapan, menegaskan komitmen pihaknya dalam mengawal hak-hak guru.
“Insyaallah, Komisi IV setiap tahun mengawal dan mengingatkan secara berkala. Ini menjadi atensi utama dalam setiap rapat kerja kami, untuk memastikan bahwa seluruh hak guru, termasuk TPG, dapat dibayarkan tepat waktu,” tegasnya.
Dengan kerja sama yang solid antara Pemda, DPRD, dan stakeholder pendidikan, diharapkan kesejahteraan guru di Kabupaten Bone terus meningkat dan berdampak positif terhadap mutu pendidikan. (*/iwn)