Wabup Andi Akmal Pimpin Rapat Persiapan Pembentukan Sekolah Rakyat

- Jurnalis

Rabu, 9 April 2025 - 19:29 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE, TRISAKTINEWS.COM – Wakil Bupati Bone Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, SP., M.M. memimpin rapat koordinasi lintas OPD untuk mematangkan persiapan pembentukan Sekolah Rakyat di Kabupaten Bone, Selasa (8/4/2025), bertempat di ruang kerjanya.

Rapat ini dihadiri sejumlah pimpinan OPD, antara lain Kadis Sosial Bone A. Mappangara, Kadis Pendidikan Bone A. Fajaruddin, Kadis DLH Bone Dray Vibrianto, Kadis BMCKTR Bone Askar, Kadis Perkimtan Bone Budiono, serta Kabid Aset Pemda Bone.

Pertemuan ini merupakan tindak lanjut atas surat dari Menteri Sosial Republik Indonesia Nomor: S-33/MS/PR.04.01/3/2025 tertanggal 11 Maret 2025, yang mengimbau pemerintah daerah turut berperan aktif dalam pembentukan Sekolah Rakyat sebagai upaya pengentasan kemiskinan.

Dalam keterangannya, Kadis Sosial Bone Andi Mappangara menyebutkan bahwa Bone menjadi salah satu dari dua kabupaten di Sulawesi Selatan yang akan disurvei oleh tim dari Kementerian PUPR pada 11 April 2025.

Baca Juga :  Perkuat Sinergitas Kelembagaan Sentra Gakumdu, Bawaslu Bone Kunjungi Polres dan Kejaksaan

“Harapan kami lahan yang disiapkan oleh Pemda Bone bisa diterima. Sekolah Rakyat ini adalah upaya konkrit pemerintah daerah untuk mengurangi angka kemiskinan,” ujarnya.

Wabup Andi Akmal Pasluddin menegaskan, Pemkab Bone menyambut positif program ini dan siap memfasilitasi penyediaan lahan serta infrastruktur pendukung seperti akses jalan.

“Pemerintah pusat akan membangun gedung, sementara pemerintah daerah bertugas menyiapkan kebutuhan pendukung lainnya. Ini bentuk sinergi nyata,” ungkapnya.

Rencana pembangunan Sekolah Rakyat ini akan memanfaatkan lahan seluas 5 hektare, dengan konsep pendidikan berasrama dari jenjang SD hingga SMA. Lokasi yang tengah dipertimbangkan berada di Lingkungan Labekku, Kelurahan Majang, Kecamatan Tanete Riattang Barat, yang merupakan kawasan eks tempat pembuangan sampah yang telah lama tidak digunakan.

Baca Juga :  Berkunjung Ke Desa Unra, Andi Asman : Harus Jadi Perhatian Adalah Infrastruktur Jalan

Sekolah ini diproyeksikan menampung hingga 600 siswa dari keluarga kurang mampu, dengan dukungan asrama dan fasilitas pelatihan. Pemerintah pusat akan bertanggung jawab terhadap perekrutan serta penggajian tenaga pengajar.

“Kami sangat mendukung karena program ini sejalan dengan komitmen kami meningkatkan kualitas dan akses pendidikan bagi masyarakat miskin. Semoga Bone bisa menjadi salah satu yang terpilih,” pungkas Wabup Bone.

Sekolah Rakyat merupakan program unggulan dari Kementerian Sosial RI yang bertujuan menciptakan kawasan pendidikan terpadu yang menjangkau lapisan masyarakat rentan di berbagai daerah. (*/ril)

Berita Terkait

Di Duga Gadaikan Aset Negara, Aktifis Akan Laporkan Direksi BUMD PT Sarana Jaya Ke KPK
Kecelakaan Maut di Poros Bone-Sinjai, Seorang Ibu Rumah Tangga Meninggal di Tempat
HMI Komisariat Sejajaran Bone Gelar Aksi Demonstrasi, Berikut Tuntutannya
Wabup Bone Hadiri Dedicated Team Meeting Forum PINISI SULTAN 2025, Dorong Sinergi Percepatan Investasi di Sulsel
Ketua Komisi IV DPRD Bone Tindak Lanjuti Evaluasi Jam Kerja Guru: Fokus pada Perlindungan Psikis dan Profesionalisme
Assessment Center Polda Sulsel Gelar Uji Kompetensi Projab Kasat Reskrim Polres Toraja Utara
Wabup Bone Sidak Puskesmas Ajangale: Tekankan Kedisiplinan dan Prioritas Pelayanan Pasien
Bupati Bone Pimpin Rapat Evaluasi Sidak TPR, Tegas Larang Pungli di Lingkup Dishub
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 21:24 WITA

Di Duga Gadaikan Aset Negara, Aktifis Akan Laporkan Direksi BUMD PT Sarana Jaya Ke KPK

Jumat, 25 April 2025 - 14:37 WITA

Kecelakaan Maut di Poros Bone-Sinjai, Seorang Ibu Rumah Tangga Meninggal di Tempat

Kamis, 24 April 2025 - 19:58 WITA

HMI Komisariat Sejajaran Bone Gelar Aksi Demonstrasi, Berikut Tuntutannya

Selasa, 22 April 2025 - 21:00 WITA

Wabup Bone Hadiri Dedicated Team Meeting Forum PINISI SULTAN 2025, Dorong Sinergi Percepatan Investasi di Sulsel

Selasa, 22 April 2025 - 16:35 WITA

Ketua Komisi IV DPRD Bone Tindak Lanjuti Evaluasi Jam Kerja Guru: Fokus pada Perlindungan Psikis dan Profesionalisme

Berita Terbaru