Mobil Layanan KTP-El Pertama di Sulsel Hadir di Bone, Diserbu Warga pada Pesta Rakyat Kajuara

- Jurnalis

Jumat, 10 Oktober 2025 - 22:41 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE, TRISAKTINEWS.COM — Antusiasme masyarakat Kecamatan Kajuara tampak memadati lokasi Pesta Rakyat Beramal di Desa Bulu Tanah, Kecamatan Kajuara, Jumat (10/10/2025).

Warga berbondong-bondong menyerbu mobil layanan mobile KTP elektronik (KTP-El) pertama di Sulawesi Selatan yang dihadirkan pada kegiatan tersebut.

Pesta rakyat yang dirangkaikan dengan adat Manre Sipulung dan Lomba Ojek Gabah itu menjadi ajang kebersamaan antara pemerintah, masyarakat, dan komunitas lokal.

Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Bone yang juga Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Bone, Andi Saharuddin, S.STP., M.Si., mengatakan bahwa kehadiran mobil layanan ini memberi manfaat besar bagi masyarakat di wilayah pelosok.

“Alhamdulillah, masyarakat sudah merasakan manfaat besar dengan hadirnya mobil layanan KTP-El di pelosok desa seperti pada kegiatan Pesta Rakyat Beramal di Kajuara,” ujar Andi Saharuddin.

Baca Juga :  Bupati Bone Tegaskan Komitmen Ketahanan Pangan Lewat Kios Pangan Tripika dan Tripides

Sebelumnya, untuk mendukung kemudahan pelayanan publik, Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, ST, menyerahkan satu unit mobil layanan KTP-El dan 1.000 keping blangko KTP kepada Pemerintah Kabupaten Bone.

Penyerahan itu dilakukan pada pembukaan Jambore PKK Sulsel di Lapangan Merdeka Watampone, Jumat (3/10/2025), disaksikan Wakil Gubernur Hj. Fatmawati Rusdi.

Dalam kesempatan itu, Gubernur Sulsel menegaskan bahwa Bone dipilih sebagai daerah percontohan (pilot project) layanan mobile KTP-El pertama di Sulawesi Selatan karena komitmennya dalam mendekatkan pelayanan administrasi kependudukan ke masyarakat.

“Bone dipilih karena dalam RPJMD-nya secara jelas menuliskan program mendekatkan layanan KTP-El ke masyarakat. Tahun depan, kabupaten dan kota lain juga akan diprioritaskan,” jelas Gubernur Andi Sudirman.

Baca Juga :  Apel Perdana, Bupati Bone Tegaskan Jangan Ada ASN Yang Coba-Coba Menyalahgunakan Kewenangan

Sementara itu, Bupati Bone H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., M.M., menyampaikan apresiasi atas dukungan pemerintah provinsi. Ia menegaskan, sejak awal kepemimpinannya, Pemerintah Kabupaten Bone fokus pada peningkatan kualitas dan jangkauan layanan publik, termasuk dokumen kependudukan.

“Sejak 100 hari pertama, kami telah meluncurkan layanan KTP-El di sejumlah kecamatan. Kini, dengan adanya mobil pelayanan ini, jangkauan semakin luas, bahkan bisa menjangkau wilayah terpencil seperti Bontocani, Tellu Limpoe, dan Cenrana,” ungkap Bupati Bone.

Dengan hadirnya layanan mobile KTP-El, masyarakat Bone kini tidak perlu lagi menempuh perjalanan jauh hanya untuk mengurus dokumen kependudukan. Program ini diharapkan mempercepat pemenuhan kebutuhan administrasi warga sekaligus memperkuat komitmen Pemkab Bone dalam menghadirkan pelayanan publik yang merata, cepat, dan ramah masyarakat.

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Ketum PPWI Tanggapi Tingkah Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Blokir Whatsaapp Wartawan
Diduga Bungkam Media, Profesionalisme Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dipertanyakan
Jeritan Nelayan Onepute: Limbah Nikel Cemari Sungai Laa, Hasil Tangkapan Nelayan Menurun Drastis”
Mentan Andi Amran Sulaiman Jadi Narasumber Rakernas XVII APKASI, Tekankan Hilirisasi Pertanian dan Pengawasan Pupuk Bersubsidi
Pastikan Warga Nyaman, Kapolres Gresik AKBP Ramadhan Cek Langsung Layanan Publik
Wakil Bupati Bone Hadiri Rakernas XVII APKASI di Batam, Dorong Sinergi Pembangunan Daerah
67 Personel Brimob Polda Sulsel Jalani Misi Pencarian Pesawat ATR 42-500 di Pangkep
DPC PJI Bojonegoro Matangkan Program Kerja 2026 Melalui Rapat Kerja di Kedungadem

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:38 WITA

Ketum PPWI Tanggapi Tingkah Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Blokir Whatsaapp Wartawan

Selasa, 20 Januari 2026 - 17:04 WITA

Diduga Bungkam Media, Profesionalisme Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dipertanyakan

Selasa, 20 Januari 2026 - 07:32 WITA

Jeritan Nelayan Onepute: Limbah Nikel Cemari Sungai Laa, Hasil Tangkapan Nelayan Menurun Drastis”

Senin, 19 Januari 2026 - 21:38 WITA

Mentan Andi Amran Sulaiman Jadi Narasumber Rakernas XVII APKASI, Tekankan Hilirisasi Pertanian dan Pengawasan Pupuk Bersubsidi

Senin, 19 Januari 2026 - 16:00 WITA

Pastikan Warga Nyaman, Kapolres Gresik AKBP Ramadhan Cek Langsung Layanan Publik

Berita Terbaru