Hari Kedua Operasi Patuh Pallawa 2025 di Bone, 17 Pengendara Terjaring

- Jurnalis

Selasa, 15 Juli 2025 - 16:59 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE, TRISAKTINEWS.COM — Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tertib berlalu lintas, Satlantas Polres Bone menggelar Operasi Patuh Pallawa 2025 hari kedua di Jalan KH Agussalim Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Selasa pagi (15/7/2025).

Dalam operasi tersebut, petugas mengedepankan tindakan humanis dengan memberikan teguran kepada pengendara yang melanggar aturan.

Namun, terhadap pelanggar yang dianggap membahayakan pengguna jalan lain dan dapat menyebabkan kecelakaan lalu lintas, petugas melakukan penindakan melalui tilang ditempat.

Baca Juga :  Kasat Lantas Polres Bone Jadi Irup di SMAN 3, Ajak Pelajar Jadi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas

Kasat Lantas Polres Bone AKP H Musmulyadi S.PDi. menjelaskan bahwa tujuan utama dari pelaksanaan operasi ini adalah untuk menurunkan angka pelanggaran, kecelakaan lalu lintas, dan fatalitas korban kecelakaan.

“Dalam kegiatan operasi hari ini, sebanyak 17 pengendara terjaring karena melanggar tata tertib berlalu lintas. Barang bukti yang disita berupa 4 SIM, dan 8 STNK serta 5 kendaraan roda dua,” ujarnya

Menurut Kasat Lantas Polres Bone AKP H Musmulyadi S.PDi kegiatan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas, guna mewujudkan ketertiban dan keselamatan berkendara di jalan raya.

Baca Juga :  Wabup Bone Serahkan LKPD 2024 Unaudited ke BPK RI Sulsel

Ops Patuh akan berlangsung hingga 27 Juli 2025. Kasat Lantas lanjut mengimbau seluruh pengendara agar melengkapi surat-surat kendaraan dan mematuhi peraturan lalu lintas.

“Diimbau kepada pengendara untuk tertib berlalu lintas, mengutamakan keselamatan dan melengkapi surat kendaraan, tidak melakukan pelanggaran di jalan raya untuk menciptakan Kamseltibcar Lantas,” tutupnya. (*/rls)

Berita Terkait

Disiplin Berlalu Lintas Ditingkatkan, ETLE Incar Polres Gresik Sasar Titik Rawan Selama Operasi Zebra 2025
Masuki Hari Kelima, Satlantas Polres Bone Intensifkan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025
Dekatkan Polisi dengan Santri, Satlantas Bone Adakan Doa Bersama dan Edukasi Lalu Lintas
70 Peserta Ikuti Latsar CPNS Bone 2025, Wabup Akmal Pasluddin: ASN Harus Berorientasi Pelayanan
995 Hektar Lahan Karampuang Masuk Calon Hutan Adat, Tim Terpadu Paparkan Hasil Verifikasi
PN Gresik Tolak Gugatan Pelaku Kekerasan Seksual Anak, Eksepsi Tergugat Dikabulkan Penuh
Bone Dukung Penerapan Pidana Kerja Sosial, Wabup Akmal Pasluddin Hadiri Penandatanganan PKS di Makassar
Bupati dan Kapolresta Sidoarjo Tutup Pertandingan Bola Volly Indoor dan Volly Pantai U-17 Bhayangkara Cup Tingkat Nasional

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 22:09 WITA

Disiplin Berlalu Lintas Ditingkatkan, ETLE Incar Polres Gresik Sasar Titik Rawan Selama Operasi Zebra 2025

Jumat, 21 November 2025 - 17:12 WITA

Masuki Hari Kelima, Satlantas Polres Bone Intensifkan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025

Jumat, 21 November 2025 - 17:10 WITA

Dekatkan Polisi dengan Santri, Satlantas Bone Adakan Doa Bersama dan Edukasi Lalu Lintas

Jumat, 21 November 2025 - 17:06 WITA

70 Peserta Ikuti Latsar CPNS Bone 2025, Wabup Akmal Pasluddin: ASN Harus Berorientasi Pelayanan

Jumat, 21 November 2025 - 17:05 WITA

995 Hektar Lahan Karampuang Masuk Calon Hutan Adat, Tim Terpadu Paparkan Hasil Verifikasi

Berita Terbaru