Dekatkan Polisi dengan Santri, Satlantas Bone Adakan Doa Bersama dan Edukasi Lalu Lintas

- Jurnalis

Jumat, 21 November 2025 - 17:10 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE, TRISAKTINEWS.COM — Satuan Lalu lintas (Satlantas) Polres Bone menggelar doa bersama dengan santri Pondok Pesantren (Ponpes) Syafaatul Qur’an, Cabalu, Kelurahan Mattirowalie, Kabupaten Bone, Jumat pagi (21/11/2025).

Selain doa bersama, Polisi juga membagikan makanan, dan mensosialisasikan Operasi Zebra Pallawa 2025 yang sementara berlangsung hingga 30 November 2025.

Kasat Lantas Polres Bone AKP Musmulyadi yang memimpin kegiatan itu mengatakan momentum doa bersama Santri ini berharap agar keselamatan masyarakat pengguna kendaraan di jalan raya.

“Kita juga memanjatkan harapan untuk keselamatan bangsa, kelancaran tugas Polri, serta kemajuan institusi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ucapnya lagi.

Baca Juga :  Peringati HUT Lalu Lintas, Satlantas Polres Bone Beri Penghormatan kepada Pensiunan Polri

Kasat Lantas Polres Bone AKP Musmulyadi menegaskan bahwa edukasi kepada santri memiliki peran penting dalam mendukung keberhasilan Operasi Zebra Pallawa 2025.

“Dengan pemahaman keselamatan lalu lintas yang baik, mereka bisa menjadi penggerak disiplin berkendara di lingkungannya,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, para santri diberikan edukasi keselamatan berlalu lintas. Materi yang disampaikan mencakup cara berkendara aman, pentingnya penggunaan helm berstandar.

“Larangan berkendara di bawah umur, hingga bahaya melawan arus dan bermain ponsel saat mengendarai motor, pelanggaran yang kerap menjadi penyebab kecelakaan fatal,” sambungnya.

Baca Juga :  Satlantas Bone Tertibkan Parkir Liar dan Tinjau Andalalin di Eks Pasar Sentral Watampone

Kegiatan berjalan aman, tertib, dan penuh kehangatan, Satlantas Polres Bone menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan kegiatan sosial dan edukatif sebagai wujud pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Pihak Pondok Pesantren (Ponpes) Syafaatul Qur’an, menyampaikan terima kasih atas kunjungan Kasat Lantas Polres Bone bersama anggotanya.

“Terima kasih kunjungannya bapak Kasat Lantas, ketulusan dan ikhlas melayani masyarakat insyaallah akan tercatat sebagai ibadah. Mari kita rawat kebersamaan ini, insyaallah rahmat Allah akan turun untuk kita semua,” ujarnya. (*)

Editor : Admin Redaksi

Berita Terkait

Disiplin Berlalu Lintas Ditingkatkan, ETLE Incar Polres Gresik Sasar Titik Rawan Selama Operasi Zebra 2025
Masuki Hari Kelima, Satlantas Polres Bone Intensifkan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025
70 Peserta Ikuti Latsar CPNS Bone 2025, Wabup Akmal Pasluddin: ASN Harus Berorientasi Pelayanan
995 Hektar Lahan Karampuang Masuk Calon Hutan Adat, Tim Terpadu Paparkan Hasil Verifikasi
PN Gresik Tolak Gugatan Pelaku Kekerasan Seksual Anak, Eksepsi Tergugat Dikabulkan Penuh
Bone Dukung Penerapan Pidana Kerja Sosial, Wabup Akmal Pasluddin Hadiri Penandatanganan PKS di Makassar
Bupati dan Kapolresta Sidoarjo Tutup Pertandingan Bola Volly Indoor dan Volly Pantai U-17 Bhayangkara Cup Tingkat Nasional
KUHAP Baru dan Politik Pengamanan Negara: Tubuh Warga dalam Bayang-Bayang Kekuasaan

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 22:09 WITA

Disiplin Berlalu Lintas Ditingkatkan, ETLE Incar Polres Gresik Sasar Titik Rawan Selama Operasi Zebra 2025

Jumat, 21 November 2025 - 17:12 WITA

Masuki Hari Kelima, Satlantas Polres Bone Intensifkan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025

Jumat, 21 November 2025 - 17:10 WITA

Dekatkan Polisi dengan Santri, Satlantas Bone Adakan Doa Bersama dan Edukasi Lalu Lintas

Jumat, 21 November 2025 - 17:06 WITA

70 Peserta Ikuti Latsar CPNS Bone 2025, Wabup Akmal Pasluddin: ASN Harus Berorientasi Pelayanan

Jumat, 21 November 2025 - 17:05 WITA

995 Hektar Lahan Karampuang Masuk Calon Hutan Adat, Tim Terpadu Paparkan Hasil Verifikasi

Berita Terbaru