Momentum HJB ke-695, Andi Heryanto Bausad: Jadi Momentum Perubahan dan Persatuan Masyarakat

- Jurnalis

Minggu, 6 April 2025 - 21:13 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE, TRISAKTINEWS.COM – Peringatan Hari Jadi Bone (HJB) ke-695 bukan sekadar seremoni tahunan, namun menjadi momen refleksi dan harapan baru bagi seluruh elemen masyarakat, khususnya para wakil rakyat di DPRD Kabupaten Bone.

Mengusung tema “Mappasitemmu, Ininnawa Bone Ri Madeceng’E” yang berarti menyatukan hati demi Bone yang lebih baik, peringatan HJB tahun ini mengandung pesan kuat tentang pentingnya kolaborasi dan persatuan dalam membangun daerah.

Salah satu anggota DPRD Bone dari Partai Nasdem, Andi Heryanto Bausad, menyampaikan pandangannya mengenai makna mendalam dari tema tersebut. Ia mengajak masyarakat untuk menjaga warisan sejarah dan budaya, sekaligus bersatu dalam semangat gotong royong membangun Bone yang lebih sejahtera, adil, dan bermartabat.

Baca Juga :  Jalan Longsor di Bontocani, Kapolsek Tinjau Lokasi dan Minta Penanganan Segera

“Tema ini mengandung makna yang mendalam dan penuh harapan bagi masyarakat Bone. Ini ajakan bagi kita semua untuk menyatukan hati dan langkah menjaga serta membangun daerah yang kita cintai ini,” ujar AHB, sapaan akrabnya.

Lebih lanjut, ia berharap agar momen HJB ke-695 ini menjadi titik awal perubahan positif di bawah kepemimpinan Bupati Bone Andi Asman Sulaiman dan Wakil Bupati Andi Akmal Pasluddin.

Baca Juga :  Lapangan Merdeka Bone Jadi Saksi Mattompang Akbar, Ribuan Badik Disucikan

“Saya mewakili masyarakat Bone, khususnya di dapil saya, berharap penuh kepada Bapak Bupati dan Wakil Bupati agar membawa perubahan yang positif dan nyata bagi Kabupaten Bone tercinta,” tambahnya.

Peringatan HJB ke-695 diharapkan tak hanya menjadi perayaan usia, tetapi juga momentum strategis untuk merumuskan langkah-langkah konkret demi kemajuan Bone ke depan. (*/iwn)

Berita Terkait

Pemprov Sulsel Mulai Tahap Awal Pengadaan Tanah 20 Hektar untuk Pembangunan SMA di Bone
Pemkab Sinjai Luncurkan QRIS Retribusi Daerah, Tegaskan Komitmen Digitalisasi Keuangan dan Pengendalian Inflasi
Sekda Sinjai Pimpin Rapat Forum Penataan Ruang, Bahas Rencana Pembangunan Pabrik Porang PT Bintang Sari Alam
Pemkab Sinjai dan BBWS Pompengan Jeneberang Sosialisasikan Rehabilitasi Jaringan Irigasi Senilai Rp95 Miliar
DP3AP2KB Sinjai Gelar Pelatihan Penanganan Kasus Kekerasan, Perkuat Perlindungan Perempuan dan Anak di Sekolah
Tanggapi Pemangkasan Dana Transfer, Direktur YLBH Fajar Trilaksana Sebutkan Tiga Langkah Kongkret
Polres Gresik Tegaskan Siap Sukseskan Operasi Sikat Semeru 2025 untuk Wujudkan Gresik Aman dan Kondusif
Warga Alana Regency Tambak Oso Gelar Aksi Protes, Tuntut PDAM Delta Tirta Sidoarjo Segera Salurkan Air Bersih

Berita Terkait

Selasa, 21 Oktober 2025 - 16:05 WITA

Pemprov Sulsel Mulai Tahap Awal Pengadaan Tanah 20 Hektar untuk Pembangunan SMA di Bone

Selasa, 21 Oktober 2025 - 16:02 WITA

Pemkab Sinjai Luncurkan QRIS Retribusi Daerah, Tegaskan Komitmen Digitalisasi Keuangan dan Pengendalian Inflasi

Selasa, 21 Oktober 2025 - 15:59 WITA

Sekda Sinjai Pimpin Rapat Forum Penataan Ruang, Bahas Rencana Pembangunan Pabrik Porang PT Bintang Sari Alam

Selasa, 21 Oktober 2025 - 15:57 WITA

Pemkab Sinjai dan BBWS Pompengan Jeneberang Sosialisasikan Rehabilitasi Jaringan Irigasi Senilai Rp95 Miliar

Selasa, 21 Oktober 2025 - 15:54 WITA

DP3AP2KB Sinjai Gelar Pelatihan Penanganan Kasus Kekerasan, Perkuat Perlindungan Perempuan dan Anak di Sekolah

Berita Terbaru