Bupati dan Kapolresta Sidoarjo Tutup Pertandingan Bola Volly Indoor dan Volly Pantai U-17 Bhayangkara Cup Tingkat Nasional

- Jurnalis

Kamis, 20 November 2025 - 21:05 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SIDOARJO, TRISAKTINEWS.COM — Babak final dari Pertandingan Bola Voli Indoor U-17 dan Bola Voli Pantai U-21 Bhayangkara Cup Tingkat Nasional Tahun 2025, berlangsung Kamis (20/11/2025) di GOR Sidoarjo, dihadiri Bupati, Kapolresta Sidoarjo, pengurus PBVSI Jatim dan KONI Sidoarjo.

Pada gelaran pertandingan perebutan Juara 1 Tim Putra antara Tim Putra Jenggolo Bhayangkara Sidoarjo VS WBRR 46 Perkasa Jawa Barat yang dimenangkan oleh Tim Putra WBRR 46 Perkasa Jawa Barat dengan hasil Skor 3:1.

Sedangkan, pertandingan perebutan Juara 1 Tim Putri antara Tim Putri Jenggolo Bhayangkara Sidoarjo VS Tim Putri Jayaraya Sidoarjo yang dimenangkan oleh Tim Putri Jenggolo Bhayangkara Sidoarjo denga Skor 3:0.

Di perebutan Juara 3 Tim Putri antara Tim Putri Merpati Blitar Vs Tim Putri Indomaret Sidoarjo yang dimenangkan oleh Tim Putri Merpati Blitar dengan hasil Skor 3:1. Pertandingan perebutan Juara 3 Tim Putra antara Indomaret Sidoarjo vs SKANOR Lamongan yang dimenangkan oleh Tim Putra Indomart Sidoarjo dengan Skor 3-0.

Baca Juga :  Ketua SAPURA Desak Razia Tak Hanya Kos-Kosan, Tapi Juga Hotel, Apartemen, dan Hiburan Malam di Surabaya

Untuk penyerahan piala dan hadiah kepada peserta, diserahkan oleh Bupati Sidoarjo Subandi dan Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing.

“Kami ucapkan selamat kepada para juara dan terima kasih kepada seluruh peserta, official, panitia pertandingan dan pihak terkait terselenggaranya pertandingan ini. Semoga dapat memunculkan atlit-atlit berpotensi di olahraga bola voli. Serta semangat berlatih, bertanding dan sportivitas agar terus dijaga untuk peningkatan prestasi kita,” pesan Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Christian Tobing.

Baca Juga :  Pantai Merpati Jadi Lokasi Utama Shalat Idul Adha 1446 H Di Bulukumba

Bupati Sidoarjo Subandi mengapresiasi terselenggaranya pertandingan Bola Volly Indoor dan Volly Pantai U-17 Bhayangkara Cup Tingkat Nasional yang berlangsung di Kabupaten Sidoarjo.

“Semangat bertanding atlit muda dari berbagai wilayah harus tumbuh. Apresiasi kami atas terselenggaranya pertandingan yang diadakan Polri dengan mengadakan pertandingan bola voli, semoga semakin memajukan bidang olahraga dari tingkat daerah,” katanya.

Kompetisi bergengsi ini diikuti 24 peserta laki laki, dan 21 tim putri yang berasal dari siswa siswi sekolah se- Kabupaten Sidoarjo. Selain menjadi wadah pembinaan atlet muda, kegiatan ini juga bertujuan meningkatkan prestasi bola voli bagi generasi muda serta menanamkan nilai sportivitas di bidang olahraga.

Penulis : Redho

Editor : Admin Redaksi

Berita Terkait

Disiplin Berlalu Lintas Ditingkatkan, ETLE Incar Polres Gresik Sasar Titik Rawan Selama Operasi Zebra 2025
Masuki Hari Kelima, Satlantas Polres Bone Intensifkan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025
Dekatkan Polisi dengan Santri, Satlantas Bone Adakan Doa Bersama dan Edukasi Lalu Lintas
70 Peserta Ikuti Latsar CPNS Bone 2025, Wabup Akmal Pasluddin: ASN Harus Berorientasi Pelayanan
995 Hektar Lahan Karampuang Masuk Calon Hutan Adat, Tim Terpadu Paparkan Hasil Verifikasi
PN Gresik Tolak Gugatan Pelaku Kekerasan Seksual Anak, Eksepsi Tergugat Dikabulkan Penuh
Bone Dukung Penerapan Pidana Kerja Sosial, Wabup Akmal Pasluddin Hadiri Penandatanganan PKS di Makassar
KUHAP Baru dan Politik Pengamanan Negara: Tubuh Warga dalam Bayang-Bayang Kekuasaan

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 22:09 WITA

Disiplin Berlalu Lintas Ditingkatkan, ETLE Incar Polres Gresik Sasar Titik Rawan Selama Operasi Zebra 2025

Jumat, 21 November 2025 - 17:12 WITA

Masuki Hari Kelima, Satlantas Polres Bone Intensifkan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025

Jumat, 21 November 2025 - 17:10 WITA

Dekatkan Polisi dengan Santri, Satlantas Bone Adakan Doa Bersama dan Edukasi Lalu Lintas

Jumat, 21 November 2025 - 17:06 WITA

70 Peserta Ikuti Latsar CPNS Bone 2025, Wabup Akmal Pasluddin: ASN Harus Berorientasi Pelayanan

Jumat, 21 November 2025 - 17:05 WITA

995 Hektar Lahan Karampuang Masuk Calon Hutan Adat, Tim Terpadu Paparkan Hasil Verifikasi

Berita Terbaru